Cara Praktis Mengusir Rayap

Rayap adalah musuh besar setiap keluarga yang sudah mempunyai rumah, karena rayap adalah hewan yang bisa merusak segala sesuatu yang ada di rumah yang terbuat dari kayu. Sekali rayap menyerang, pasti pemilik rumah akan meradang.

Rayap biasanya menyerang di ruangan yang lembab. Rayap juga mengganggu pandangan mata karena biasanya  mendirikan rumah dengan tanah yang menjadi onggokan yang tidak enak dipandang mata. Yang paling menjengkelkan dari rayap adalah kerugian yang disebabkan dari kayu yang diserang. 

Perabot atau bahan rumah yang terbuat dari kayu akan membuat kayu tersebut rusak dan tidak akan tahan lama. Lebih parah lagi perabot atau bahan rumah dari kayu tersebut tidak akan berfungsi sesuai perntukannya. Kalau menyerang meja sudah pasti akan patah, kalau menyerang penyangga rumah juga sudah pasti akan membuat rumah rapuh.

Kalau rumah anda sudah diserang rayap, cara sederhana untuk mengatasinya adalah gunakan air kapur sirih untuk mengatasinya. Taburkan air tersebut di sekeliling lokasi sarang rayap, pasti gerombolan rayap itu akan minggat dan rumah anda terbebas dari serangan rayap.

Semoga cara menghilangkan rayap ini bermanfaat, kami juga menuliskan cara menghilangkan bau tidak sedap yang sering menyerang rumah anda. Sampai jumpa lagi di artikel yang baru besok ya.....

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Memberi Tanda Pada Kain atau Pakaian

Cara Menghilangkan Bau Busuk Air Comberan atau WC

Cara Merawat Barang dari Plastik